Urkes Polres Pangkalpinang Cek Kesehatan 35 Tahanan

oleh -370 Dilihat
Beberapa anggota Polres Pangkalpinang saat mengecek dan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap puluhan tahanan, Selasa (7/12/2021).(ist)

Pangkalpinang – Kilas Babel – Urkes Polres Pangkalpinang melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap puluhan tahanan yang saat ini mendekam di sel tahanan Mapolres Pangkalpinang, Selasa (7/12/2021).

Menurut Paur Kes Polres Pangkalpinang Lia Afrina, pemeriksaan kesehatan tersebut merupakan kegiatan rutin untuk memastikan para tahanan dalam kondisi sehat.

“Saat ini ada 35 tahanan yang ada di sel tahanan Polres Pangkalpinang yang terdiri dari 30 orang laki-laki dan lima orang perempuan. Alhamdulillah semuanya dalam kondisi sehat,” ujar Lia kepada Babel Pos usai pemeriksaan kesehatan.

Lia menjelaskan, jika dalam pemeriksaan kesehatan ditemukan tahanan dalam kondisi sakit, maka akan ditangani lebih lanjut. Pihaknya bersyukur semua tahanan saat ini dalam kondisi sehat.

“Kita tak henti-hentinya mengimbau para tahanan agar selalu menjaga kesehatan dan kebersihan ruang tahanan. Selain itu kita juga meminta mereka untuk selalu menjaga protokol kesehatan mengingat saat ini covid-19 masih ada,” katanya.

Kasi Propam Polres Pangkalpinang IPTU Chandra Harsono seizin Kapolres Pangkalpinang AKBP Dwi Budi Murtiono menambahkan, kegiatan ini juga upaya untuk memastikan kondisi kebugaran fisik para tahanan.

Katanya, ini juga dilakukan agar para tahanan tidak ada memiliki pemikiran untuk melarikan diri ataupun bunuh diri di dalam sel tahanan.

Selain dilakukan pemeriksaan terhadap para tahanan, dikatakannya, pihaknya juga menyarankan kepada tahanan untuk melakukan olahraga di tempat. Hal ini untuk mengurangi resiko penyakit terhadap para tahanan.

“Saat ini seluruh tahanan dalam kondisi sehat wal afiat. Ini rutin kita laksanakan minimal satu minggu sekali,” tukas Chandra.(Dom007)

No More Posts Available.

No more pages to load.