Pangkalpinang – Kilas Babel – Pemkot Pangkalpinang resmi mengumumkan hasil akhir Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2021, Jumat (24/12/2021).
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Pangkalpinang Erwandy, SE, MM menuturkan, hasil pengumuman dapat diakses di laman web BKPSDMD Kota Pangkalpinang.
Adapun link pengumuman dapat diakses melalui : https://bkpsdmd.pangkalpinangkota.go.id/website/berita/detail/pengumuman-hasil-integrasi-skdskb-cpns-pemerintah-kota-pangkalpinang-formasi-tahun-2021
“Setelah hasil pengumuman ini akan masuk masa sanggah mulai tanggal 25-27 Desember 2021 nanti,” ujar Erwandy kepada LATANSANEWS.COM, Jumat (24/12/2021).
Dijelaskan Erwandi, hasil pengumuman CPNS tahun 2021, hanya sebanyak 193 peserta yang dinyatakan lulus.
Namun dalam laman pengumuman, pihaknya tetap memasukkan 509 peserta tes SKB berikut dengan nilai dan rangkingnya.
“Kepada para peserta yang lulus, kami ucapkan selamat dan kepada peserta yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Masih ada kesempatan di tahun-tahun berikutnya,” ucap Erwandy. (dom007)