Gantung – Kilas Babel – Dalam rangka kegiatan puncak perayaan 20 tahun bakti negeri atau pengabdian Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) Angkatan 2001, Polres Belitung Timur memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako kepada masyarakat di Desa Selinsing Kecamatan Gantung, Selasa (28/12).
Bantuan sosial disampaikan langsung oleh Kapolres Belitung Timur AKBP Taufik Noor Isya, SIK. Dalam sambutannya, kapolres mengimbau dan mengajak seluruh jajaran untuk mempertahankan integritas dan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Hari ini kami melakukan kegiatan puncak bakti sosial Akabri angkatan 2001 seluruh Indonesia baik dari Sabang sampai Merauke, dimana kegiatannya yaitu selain memberikan bansos, alumni AKABRI 2001 juga melaksanakan kegiatan lainnya yakni, mengoptimalkan vaksinasi dan perbaikan sarana ibadah,” ungkap Taufik.
Menurut Kapolres, dirinya sebagai lulusan AKABRI angkatan 2001 hingga saat sekarang ini sudah 20 tahun mengabdi. Bentuk pengabdian tersebut kemudian menjadi tema 20 Tahun Bakti untuk Negeri Akabri 2001.
“Jadi harapan kami sebagai angkatan 2001 Akabri bisa membantu masyarakat yang membutuhkan dan mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini demi kebaikan bangsa dan negara sehingga bisa membawa masyarakat lebih baik kedepannya,” tutur kapolres.
Sementara itu, Kepala Desa Selinsing, Harianto mengucapkan terima kasih atas pemberian bantuan paket sembako yang diserahkan oleh Kapolres Belitung Timur kepada warganya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada angkatan 2001 Akabri yaitu bapak Kapolres Belitung Timur dan Bapak Dandim Belitung yang sudah membantu pembangunan Surau At Taqwa Dusun Selinsing dari mulai tempat parkir sampai ke WC, pengecatan untuk bangunan ibadah dan dilanjutkan dengan pembangunan pagar sampai dengan selesai dan juga pemberian paket sembako kepada warga.” ungkap Harianto. (jhd)
Sumber & Foto : babel.polri.go.id
Editor : Rakha