KILAS BABEL.COM – Mulai Senin (17/1) hari ini, Polres Bangka Tengah telah memulai vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau Booster kepada personel untuk meminimalisir penularan Covid-19.
Kegiatan ini dipusatkan di Aula Pratysara Wirya Mapolres Bangka Tengah.
Vaksinasi Booster ini merupakan program pemerintah dengan memberikan vaksinasi dosis ketiga kepada masyarakat secara gratis dengan dimulai dari segmen tenaga kesehatan dan pelayanan publik hingga nanti masyarakat juga akan diberikan.
Kapolres Bangka Tengah AKBP Moch Risya Mustario memastikan bahwa pelaksanaan vaksinasi booster ini sudah sesuai dengan aturan yang dikeluarkan oleh kementrian kesehatan.
Katanya, penerima vaksin booster ini harus berjarak minimal enam bulan setelah vaksin kedua disuntikan dan tentunya dalam kondisi yang baik dan sehat.
“Kami mengajak seperadik-seperadik yang belum mendapatkan vaksin pertama, kedua dan ketiga booster sesuai imbauan pemerintah, silahkan datangi gerai-gerai puskemas atau desa setempat, kami akan datang,” ujar Kapolres.
Perwira melati dua itu menyebut, vaksinasi tersebut akan dilaksanakan setiap hari mulai dari pagi hingga malam hari. Bahkan, katanya, hari libur pun vaksinasi akan dilaksanakan.
“Harapan kita cuma satu, kita berharap semua yang ada di Bangka Tengah ini sehat selalu terhindar dari wabah penyakit Covid-19 termasuk varian baru Omicron,” tandas Kapolres. (dom007)
Foo : istimewa
Editor : Leona