KILAS BABEL – Badan Intelijen Negara Daerah Bangka Belitung bersama pemerintah daerah berupaya mendekatkan layanan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat di daerah itu.
“Kami bersama dengan pemda terus membuka gerai-gerai vaksinasi yang bertujuan untuk mempermudah akses vaksin bagi masyarakat,” kata Kepala Binda (Kabinda) Babel, Imam Santoso di Pangkalpinang, Rabu (23/3).
Ia menerangkan, selain membuka gerai, tim dari Binda Babel juga melakukan kegiatan vaksinasi secara door to door untuk mendekatkan layanan vaksin Covid-19 bagi masyarakat terutama di daerah pedalaman.
“Vaksinasi door to door sangat efektif untuk melayani masyarakat di daerah pedalaman yang jauh dari pusat kota maupun fasilitas kesehatan,” ujarnya.
Menurut dia, penanganan Covid-19 membutuhkan peran aktif dari masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan program vaksinasi.
“Masyarakat jangan ragu untuk mengikuti program vaksinasi karena terbukti aman meningkatkan imunitas tubuh sehingga tidak mudah terjangkit Covid-19,” katanya.(dom007)
Foto : istimewa
Editor : Leona