Rudianto Tjen Bocorkan Empat Kandidat Penjabat Gubernur Babel

oleh -329 Dilihat

KILAS BABEL.COM – Anggota DPR RI Rudianto Tjen membeberkan empat nama yang diusulkan sebagai kandidat Penjabat Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Di sela-sela berbuka puasa dengan kalangan pers di Pangkalpinang, Jumat malam, (22/4), ia mengatakan, sesuai dengan aturan yang berlaku, pihak yang akan menentukan itu adalah Presiden RI.

Namun sebagai wakil rakyat dari Babel, politisi PDI Perjuangan itu mengakui jika Presiden RI Joko Widodo meminta pendapat dan penilaiannya terhadap kandidat.

Namun dari perkembangan terakhir, ada empat nama yang diseleksi untuk memimpin Babel setelah berakhirnya masa tugas Gubernur Erzaldi Rosman.

Kandidat pertama adalah Sekretaris Daerah Provinsi Babel Naziarto yang saat ini masih menjabat.

“Beliau sosok yang sangat berprestasi,” katanya.

Kandidat kedua adalah Direktur Jenderal Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Gakkum) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Rasio Ridho Sani.

Selanjutnya,  Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Ridwan Djamaluddin.

“Beliau (Ridwan Djamaluddin) sering balik ke Bangka karena orangtuanya sakit,” katanya.

Sedangkan kandidat terakhir adalah Deputi Bidang Hukum, Advokasi, dan Pengawasan Regulasi BPIP KA Tajuddin.

“Empat orang inilah yang saya jelaskan pada Presiden. Keputusannya siapa, saya juga masih menunggu,” ujar Rudianto.

Namun, anggota Komisi 1 DPR RI itu berkeyakinan keputusan mengenai Penjabat Gubernur Babel tersebut akan dikeluarkan tidak lama lagi.

 

Sumber : Antara

Foto : Rakyat Merdeka

Editor : Rakha

No More Posts Available.

No more pages to load.