Kelurahan Sriwijaya Optimis Raih Hasil Maksimal di Lomba Posyandu Tingkat Kota

oleh -271 Dilihat

KILAS BABEL. COM – Kendati tak pasang target muluk-muluk di Lomba Posyandu Tingkat Kota Pangkalpinang Tahun 2022, seluruh kader dan jajaran Kelurahan Sriwijaya mengaku optimis dapat berbuat banyak di ajang tahunan tersebut.

Lurah Sriwijaya Dwi Yuda Catur, SH kepada kilasbabel.com, Selasa (7/6) mengatakan, pada prinsipnya substansi terpenting dalam penyelenggaraan posyandu bagi masyarakat adalah soal bagaimana memberikan pelayanan kesehatan yang berbasis pada pemberdayaan.

Ia melanjutkan, posyandu di kelurahan yang ia pimpin memiliki komitmen untuk mengetengahkan kegiatan kesehatan dasar yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan. Ia juga menitikberatkan bahwa posyandu harus dijadikan sebagai wadah pemeliharaan kesehatan yang dilakukan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibimbing petugas terkait.

Penilaian posyandu Kelurahan Sriwijaya oleh Tim Kota Pangkalpinang, Selasa (7/6). bond

“Sederhananya, posyandu adalah pusat kegiatan masyarakat dalam upaya pelayanan kesehatan dan keluarga berencana. Hal inilah yang kami upayakan bersama kader-kader termasuk bagaimana kelurahan dan TP PKK Kelurahan melalui pokja terkait bisa hadir dalam setiap aktivitas pelayanan kesehatan dasar,” ungkap Catur.

Dalam penilaian yang dilakukan oleh Tim Pemerintah Kota Pangkalpinang ini, ia mengaku bersyukur, kader-kader posyandu termasuk TP PKK kelurahan memiliki persiapan yang baik. Kata Catur, tim yang ia bentuk telah berusaha memenuhi berbagai aspek administratif maupun teknis dalam penilaian tersebut.

“Dalam penilaian kali ini, saya terus terang sangat terbantu dengan dukungan dari berbagai pihak. Mulai dari seluruh kader posyandu kami, jajaran kelurahan, ibu-ibu PKK, RT dan RW, serta yang paling utama, Plt. Camat Girimaya Bapak Lutfi bersama Ketua TP PKK Kecamatan maupun jajaran terkait di kecamatan juga memberi support yang menjadi motivasi bagi kami. Sekali lagi, kita tetap optimis bisa raih hasil maksimal, insya Allah,” jelas Catur.

Sementara, saat ditanya terkait aspek penilaian, Catur memaparkan, Tim Posyandu Kelurahan Sriwijaya sudah mempersiapkan seluruh komponen mulai dari dokumentasi penyelenggaraan KIA, KB, imunisasi, gizi, hingga penanggulangan diare.

Penilaian posyandu Kelurahan Sriwijaya oleh Tim Kota Pangkalpinang, Selasa (7/6). bond

Mantan Sekretaris Lurah Sinar Bulan ini menambahkan, Posyandu Kelurahan Sriwijaya tetap menerapkan standar baku penyelenggaraan posyandu.

“Pada hari buka posyandu dilakukan, pelayanan masyarakat kita selenggarakan dengan sistem 5 meja yaitu: Meja I : Pendaftaran, Meja II : Penimbangan, Meja III : Pengisian KMS, Meja IV : Penyuluhan perorangan berdasarkan KMS, Meja V : Pelayanan kesehatan berupa imunisasi, pemberian vitamin A dosis tinggi, pembagian pil KB atau kontrasepsi, pengobatan ringan sampai konsultasi KB,” papar Catur.

Ia dan tim optimis dalam penilaian tersebut mengingat standar keberhasilan posyandu sudah mulai tergambar melalui cakupan SKDN di wilayah tersebut yang menckup semua balita di wilayah kerja posyandu, semua balita yang memiliki KMS, balita yang ditimbang dan balita yang berat badannya naik.

“Semoga kerja keras tim dalam penilaian ini berbuah hasil maksimal. Kita sudah upayakan pelayanan posyandu sebaik mungkin, seluruh elemen penilaian kita lengkapi dan yang paling utama, kelompok sasaran posyandu bisa menerima pelayanan kesehatan dengan baik. Selebihnya, entah itu juara atau mewakili Kota Pangkalpinang di lomba tingkat provinsi, itu bonus,” pungkas Catur. (bond)

 

Foto : bond

Editor : Leona

No More Posts Available.

No more pages to load.