Senyum Lebar Nelayan Usai Terima Bantuan Beras dari Sat Polair Polres Pangkalpinang

oleh -247 Dilihat

KILAS BABEL.COM – Jajaran Sat Polair Polres Pangkalpinang memberikan bantuan sosial kepada nelayan dan masyarakat yang terkena dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di seputaran pesisir perairan dermaga TPI Pangkalbalam, Rabu (22/9).

Sebanyak 10 paket sembako berupa beras disalurkan guna meringankan beban nelayan dan masyarakat pasca naiknya harga BBM. Penyaluran bantuan dipimpin Aipda Yudi dan didampingi beberapa personel Satpolair Polres Pangkalpinang.

Kasat Polair AKP Irwan Haryadi, S.H mengatakan, pihaknya telah menyalurkan bantuan paket sembako berupa beras bagi warga yang berprofesi sebagai nelayan dan buruh kapal.

“Ada 10 paket sembako berupa beras 10 Kilogram yang dibagikan kepada nelayan dan warga kurang mampu akibat dampak kenaikan BBM,” ujar Irwan.

Dikatakannya, pemberian bantuan ini sebagai bentuk perhatian Polres Pangkalpinang kepada warga akibat kenaikan BBM. Pasalnya nelayan di pesisir dermaga TPI tidak luput dari BBM untuk mendapatkan penghasilan sehari-hari.

“Bantuan itu terdiri dari beras 10 Kg Ini sebagai bentuk perhatian kita kepada nelayan yang kena dampak kenaikan BBM. Bantuan yang diberikan ini diharapkan mampu meringankan beban nelayan akibat kenaikan harga BBM,” tukasnya.

Sebelumnya, Kapolres Pangkalpinang, AKBP Dwi Budi Murtiono juga telah memberikan beberapa bantuan yang menyasar kepada para pemulung beberapa waktu lalu.

Bahkan Personel Polres Pangkalpinang mencari para pemulung, mulai dari simpang empat lampu merah Ramayana hingga Pasar Pembangunan.

Dua karung beras 5 kilogram dan uang tunai, diberikan kepada setiap pemulung yang dijumpai guna meringankan bebannya.

Menurut Kapolres, bantuan ini merupakan instruksi Kapolri agar menyentuh masyarakat yang kurang mampu khususnya yang terdampak kenaikan harga BBM.

“Kita berikan bantuan sosial untuk meringankan mereka. Sehingga walaupun dalam kondisi saat ini, masyarakat tidak khawatir dalam menjalani hidupnya,” kata Kapolres.(dom007)

 

Foto : istimewa

Editor : Putra Nalendra

No More Posts Available.

No more pages to load.