KILASBABEL.COM – Kisah inspiratif seorang dokter muda bernama Ikramsyah Maulana viral di media sosial, setelah ia menceritakan bagaimana dirinya bisa lulus kuliah kedokteran dengan beasiswa penuh tanpa mengeluarkan biaya untuk kuliah sepeserpun.
Dokter yang sering membagikan tips kesehatan di TikTok miliknya ini awalnya bercerita, jika dirinya terlahir dari keluarga sederhana dan broken home. Namun, hal tersebut kata dia bukanlah penghalang untuknya meraih cita-cita menjadi seorang dokter.
Dengan kegigihan dan ketekunan, dr. Ikramsyah akhirnya berhasil melalui ujian masuk Fakultas Kedokteran di Universitas Pattimura, Ambon dengan jalur SNMPTN tanpa tes.
“Selama kuliah mendapatkan beasiswa BIDIKMISI. selama kuliah tidak pernah membayar biaya kuliah. 4 tahun akhirnya bisa menyandang gelar sarjana kedokteran,” tulis dia sebagaimana dikutip dari suara.com, Senin (14/11).
Belum sampai di situ, perjuangannya masih terus berlanjut hingga ia harus melalui masa koas selama 2 tahun dengan beasiswa yang ia dapatkan dari daerah asalnya, Maluku Tenggara.
Walau banyak mengalami pasang surut selama koas, ia bersyukur jika dirinya bisa lulus dengan nilai cumlaude. Hingga di tahun 2020 ia berhasil lulus ujian kompetensi Dokter Umum Indonesia.
“Bahagia, terharu bisa sampai tahap menyandang gelar DOKTER. Terimakasih buat Allah SWT, keluarga dan teman-teman yang sudah membantu sampai tahap ini,” tulisnya dalam video yang telah dilihat hingga 4,9 juta kali di TikTok miliknya @dr.ikramsyah_maulana.
Tentu saja, unggahan yang begitu menginspirasi ini menjadi viral dan menarik perhatian warganet hingga dibagikan ulang di beberapa media sosial lain seperti Instagram.
Ia berharap, dengan video tersebut, banyak orang yang bisa kembali bersemangat untuk meraih cita-cita dan impian, apapun keadaannya saat ini.
“Emang bener ya. Ga ada yang ga mungkin di dunia, selagi mau usaha, berdoa. Proud of you kak,” kata @YogaFebrian.
“Ya Allah sampe merinding sama perjuangannya. Bismillah kelak aku dan kalian semua akan jadi orang sukses di dunia maupun akhirat Aamiin,” tulis @ininanawww.
“Maaf ya tapi kenapa ya orang yang kurang berkecukupan itu semangatnya lebih besar daripada orang yang lebih berkecukupan, salut banget,” ujar @kamucakeptau.
Editor : Rakha