KILASBABEL.COM – PMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung membuka posko kesehatan di Bandara Depati Amir Pangkalpinang, guna memberikan pelayanan dan pengobatan secara gratis kepada pemudik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
“Posko kesehatan PMI ini memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis khusus kepada para pemudik,” kata Petugas Pemeriksa Kesehatan PMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Dedi di Pangkalpinang, Rabu (19/4).
Ia mengatakan posko kesehatan gratis dari PMI Babel mulai beroperasi pada 18 April sampai 1 Mei tahun ini baru dilaksanakan di bandara. Pada tahun sebelumnya hanya fokus di pelabuhan.
“Tahun ini untuk PMI Provinsi Babel difokuskan di bandara, kalau PMI kabupaten/kota di pelabuhan,” katanya.
Ia menjelaskan di posko itu pemudik bisa memeriksa kesehatan terkait gula darah, kolesterol, dan asam urat.
“Ini sudah ada acuan dari pusat bahwa di setiap fasilitas publik harus ada posko kesehatan gratis,” katanya.
Ia mengatakan petugas kesehatan yang ada di posko kesehatan itu yakni 8 orang yang terbagi dari dua shift.
“Shift pagi dari jam 7.00 sampai 13.00 WIB ada 4 orang dan shift sore 4 orang dari jam 13.00 sampai 17.00 WIB,” katanya.
Ia menambahkan antusiasme pemudik yang memeriksakan di posko kesehatan PMI Babel ini cukup besar.
“Selama shift siang ini ada sekitar 40 orang yang memeriksakan kesehatan, dan rata-rata dari hasil kesehatan pemudik hasilnya asam urat,” katanya.
Sumber : Antara
Editor : Putra Nalendra