261 Calon Jamaah Haji Bangka Dilepas Bupati, Usia Tertua 89 Tahun & Termuda 22 Tahun

oleh -209 Dilihat
Foto : istimewa.

KILASBABEL.COM – Bupati Bangka Mulkan melepas keberangkatan 261 calon haji asal daerah itu ke Tanah Suci Mekkah untuk menunaikan ibadah haji pada tahun ini.

“Pelepasan bagi 261 calon haji dilakukan lebih awal dari jadwal masuk asrama haji pada 5 Juni 2023 mendatang, guna memberikan kesempatan bagi calon jamaah haji mempersiapkan diri,” kata dia di Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sabtu (20/5)

Dia mengingatkan semua calon haji yang diberangkatkan melalui Embarkasi Palembang, Sumatera Selatan, harus benar-benar mempersiapkan diri, terutama menjaga kesehatan.

Ia menjelaskan kesehatan menjadi modal penting bagi jamaah calon haji, karena ibadah haji di Tanah Suci Mekkah membutuh fisik yang terjaga.

Suhu udara yang panas, kata dia, juga harus diantisipasi sejak awal oleh semua calon haji.

“Saya berpesan pada saat menjalan ibadah haji nantinya, mendoakan juga agar Tanah Air kita, terutama wilayah Kabupaten Bangka, tetap aman dijauhkan dari segala musibah,” ujarnya.

Selama di Tanah Suci Mekkah, kata Mulkan, mereka harus bisa melakukan ibadah haji dengan khusyuk dan mengharap ridha dari Allah SWT, karena ibadah ini panggilan langsung dari Allah.

Bagi jamaah calon haji yang diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah tahun ini, katanya, hendaknya bersyukur karena masih terdapat ribuan, bahkan jutaan umat Muslim, yang belum diberikan kesempatan menjalan ibadah haji.

“Menjaga persatuan antarkelompok haji juga perlu diperhatikan, ikuti semua petunjuk yang diarahkan oleh petugas pembimbing haji,” kata dia.

Terdata calon jamaah haji asal Kabupaten Bangka tahun 2023 yang akan berangkat menunaikan ibadah haji sebanyak 261 orang terdiri dari 142 calon haji perempuan dan 119 calon haji laki-laki. Usia tertua calon haji asal Kabupaten Bangka tahun 2023 yakni 89 tahun dan termuda 22 tahun.

 

Sumber : Antara

Editor : Leona

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.