KILASBABEL.COM – Di tengah fenomena harga tiket pesawat yang mulai membaik bahkan turun sampai dua kali lipat, tentunya hal ini menjadi peluang baik bagi mereka yang ingin liburan untuk sekedar healing, refreshing, ataupun mencari destinasi wisata yang apik dan ciamik yang ada di Indonesia tentunya.
Nah, salah satu destinasi wisata yang di rekomendasikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno yakni Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Ditemui saat sesi wawancara pada acara Workshop KaTa Kreatif di Kota Pangkalpinang, Sandi Uno menyebutkan bahwa Kota Pangkalpinang jauh hari sebelumnya telah memenuhi proses uji petik yang pada akhirnya sektor kuliner yang ada pada kota tersebut terpilih menjadi subsektor ekonomi kreatif unggulan.
“Kota Pangkalpinang jauh-jauh hari sebelumnya telah memenuhi proses uji petik yang akhirnya memilih subsektor kuliner sebagai subsektor ekonomi kreatif unggulan. Ini yang harus diikuti dan menjadi inspirasi bagi pelaku ekonomi kreatif lain sehingga bisa menggiatkan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja baru”, ucap beliau.
Menurutnya, sektor kuliner di Indonesia menjadi penyumbang lapangan pekerjaan enam kali lipat lebih besar dari sektor industri lain manapun, sehingga pemerintah pusat mengajak pelaku ekonomi kreatif untuk memperkuat ekosistem nya dan menjadikan sektor tersebut sebagai sektor prioritas.
“Saya ingin mengajak kepada seluruh pelaku ekonomi kreatif yang ada di Kota Pangkalpinang dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk memperkuat ekosistem nya, karena sektor yang penciptaan lapangan pekerjaan nya enam kali lebih besar dari sektor industri manapun adalah sektor kuliner. Sebagai bentuk dukungan dari pihak Kementerian, kita bantu fasilitasi berupa pelatihan, pendampingan, perizinan, pemasaran, dan akses pembiayaan yang tentunya ini bisa kita lakukan dengan sinergi dan kerja sama yang baik dari pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota,” ujar Sandiaga.
Di sisi lain Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil mengapresiasi atas kehadiran Sandiaga Uno sebagai Menparekraf RI pada acara tersebut. Walikota menyebutkan bahwa hal tersebut akan menunjukkan bahwa Kota Pangkalpinang adalah Kota yang bukan kaleng-kaleng.
“Ini merupakan multiplier effect yang luar biasa, kita ucapkan terima kasih kepada bang Sandi yang telah hadir hari ini, ini merupakan permintaan saya waktu ketemu beliau di Kebun Raya Bogor beberapa waktu lalu, saya sangat mengharapkan beliau bisa datang ke Kota Pangkalpinang agar beliau tau bagaimana menariknya Kota Pangkalpinang. Hari ini saya ingin menunjukkan bahwa kota Pangkalpinang bukan kaleng-kaleng, harusnya kegiatan kita malam nanti yaitu Food Millenial Festival akan ramai pengunjung, kami pemerintah kota siap menyiapkan apa yang diminta,” ucap Walikota Pangkalpinang.
Disesi akhir wawancara, Menparekraf Sandiaga Uno pun menyebutkan jika ingin cari tempat healing dan refreshing namun tidak bikin kantong kering, silahkan datang ke Kota Pangkalpinang.
“Tiga bulan lagi saya diundang kembali untuk hadir disini, mudah-mudahan saya bisa hadir. Ingin cari tempat healing, refreshing, tapi tidak bikin kantong kering?, Datang saja ke Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” tutupnya. (SP/nuggi3)
Editor : Leona