Pesta Adat Panggil Suku Ketapik Desa Kacung Bangka Barat Meriah

oleh -367 Dilihat
Foto : istimewa.

KILASBABEL.COM – Semaraknya pesta adat di desa-desa rutin dilaksanakan setiap tahunnya dalam bulan Dzulhijjah, tepatnya setelah hari Iduladha 1444 hijriah. Kali ini, pesta adat dilaksanakan di rumah adat Suku Ketapik, Minggu (9/7) lalu.

Kegiatan ini digelar untuk mengembangkan dan melestarikan budaya, semangat gotong royong, kebersamaan, dan sikap saling menghargai antar masyarakat

Bupati Bangka Barat, Sukirman berkata dalam sambutannya, bahwa adat istiadat yang ada di Bangka Barat perlu kita lestarikan.

“Pesta adat ini merupakan adat lokal yang harus dilestarikan dan dipertahankan dengan berbagai dan keanekaragaman seni budaya seperti kesenian dambus dan pencak silat,” tuturnya.

Sukirman juga berharap agar pesta adat serupa dapat senantiasa dipertahankan dan mampu dilestarikan oleh generasi muda selanjutnya.

Kepala Desa Kacung Ketapik, Dimas Darmawangsa mengharapkan dengan adanya kegiatan ini, tali silaturahmi antar masyarakat dalam terjaga.

Hal yang sama juga dikemukakan Kepala suku Adat, Datuk Sardi yang berharap pesta adat seperti ini dapat menjadi tradisi budaya dan ajang promosi pariwisata Bangka Barat.

Acara diawali dengan tari sambut dan penampilan pencak silat yang diiringi tabuhan gendang dan gong. Selain itu, arak-arakan terhadap enam anak Desa Kacung yang mengkhatamkan al-Quran juga termasuk dalam rangkaian acara.

Bupati dan rombongan menaiki sepeda hias dari kayu dan rotan, yang telah dirancang dalam berbagai bentuk sebagai hasil karya masyarakat sekitar. Arak-arakan dimulai dari rumah adat Desa Kacung mengelilingi kampung dan berakhir di Masjid Desa Kacung.

Sepanjang jalan, Bupati Sukirman beserta rombongan tamu kehormatan lainnya disambut oleh masyarakat sekitar dengan dilempari beras kunyit, yang mana merupakan kepercayaan masyarakat desa sebagai ungkapan selamat datang kepada petinggi negeri, sekaligus wujud syukur kepada peserta khataman al-Quran, dan harapan agar terhindar dari marabahaya. (SP)

No More Posts Available.

No more pages to load.