Berlangsung Meriah, Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama Sukseskan Pesta Rakyat HUT Ke-78 RI

oleh -434 Dilihat
Foto : nuggi3.

KILASBABEL.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke- 78, Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama menggelar kegiatan Pesta Rakyat berupa beberapa perlombaan yang dilaksanakan di Lapangan Bola Kelurahan Semabung Lama pada Minggu, (20/8).

Kegiatan Pesta Rakyat yang diikuti oleh warga Kelurahan Semabung Lama ini berlangsung cukup meriah dengan diadakannya beberapa perlombaan tradisional pada umumnya seperti Lomba Panjat Pinang, Balap Karung, Tarik Tambang, Balap Kelereng, dan Makan Kerupuk.

Sebelum kemeriahan perlombaan tradisional yang dilaksanakan pada hari Minggu tersebut berlangsung, kemeriahan telah dimulai terlebih dahulu dengan beberapa perlombaan lainnya seperti Lomba Sepak Bola Anak-anak dan pertandingan Gaple.

Ketua Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama Dista Prajaka menyebutkan bahwa kegiatan perlombaan dan pesta rakyat dalam rangka memperingati HUT RI yang dilakukan di Kelurahan Semabung Lama ini sudah lama tidak dilaksanakan, dan tahun ini baru aktif kembali.

“Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama ini baru terbentuk kembali setelah beberapa tahun sebelumnya tidak aktif, momen terbentuk kembali nya kepengurusan Karang Taruna ini bertepatan dengan Peringatan HUT ke- 78 RI, ini merupakan bentuk langkah awal kami dalam mengemban tugas perdana di kepengurusan kami yang baru,” ucap Jaka sapaan akrab nya.

Dengan dibentuknya Panitia Pelaksana HUT ke- 78 RI oleh Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama, maka beberapa perlombaan berhasil dilaksanakan dengan sukses dan meriah.

“Sebelumnya Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama ini baru di aktifkan lagi kepengurusannya beberapa waktu lalu, dan momen ini bertepatan dengan menyambut peringatan HUT ke- 78 RI sehingga dibentuklah Panitia Pelaksana HUT ke- 78 RI oleh Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama guna mempersiapkan beberapa kegiatan dan perlombaan agar berjalan dengan sukses dan meriah,” ujar Erick selaku Ketua Panitia Pelaksana.

Jaka pun menyebutkan bahwa setelah berhasil mensukseskan kegiatan Pesta Rakyat HUT RI ini, kedepannya nanti akan ada program lanjutan dari Karang Taruna Kelurahan Semabung Lama untuk Masyarakat nya antara lain mereka berencana untuk mengadakan Mobil Ambulance untuk Masjid Al Khosyiun Semabung Lama yang nantinya diperuntukkan untuk Masyarakat Kelurahan Semabung Lama.

“Hari ini Alhamdulillah kegiatan kami untuk masyarakat Kelurahan Semabung Lama berlangsung lancar dan sukses, kedepan kami akan adakan program-program lanjutan untuk masyarakat Semabung Lama antara lain pengadaan Mobil Ambulance untuk warga, karena selama ini untuk Kelurahan Semabung Lama sendiri belum punya Mobil Ambulance untuk keperluan masyarakat, InsyaaAllah nanti akan kami usahakan cari dana untuk program tersebut,” pungkas Jaka. (nuggi3)

No More Posts Available.

No more pages to load.