Masyarakat Babel Jarang Tahu, Rumput yang Sering Dibuang Ini Ternyata Banyak Khasiatnya!

oleh -557 Dilihat
Foto : by net.

KILASBABEL.COM – Suruhan juga dikenal sebagai daun tumpangan air karena mudah tumbuh di area basah atau media tanam yang lembab. Daun suruhan merupakan tananam herbal yang dijumpai di berbagai daerah di Bangka Belitung.

Tinggi suruhan hanya 10-20 cm dengan batang yang tegak, lunak, dan berwarna hijau muda. Tanaman suruhan adalah tanaman herbal asli Indonesia yang sering diabaikan dan dibuang begitu saja.

Padahal, suruhan ternyata menyimpan banyak khasiat dan dapat kita manfaatkan untuk pengobatan herbal.

Daun suruhan memiliki kandungan seperti alkaloid, flavonoids, saponins, terpenoids, steroids, dan glycosides yang berguna bagi kesehatan tubuh kita.

Terlebih lagi, suruhan mengandung beberapa zat berguna lainnya, misalnya phytol, stigmasterol, sitosterol, peperomins, sesamin, dan isoswertisin

Gulma suruhan atau suruhan mempunyai nama latin Peperomia pellucida L. Kunth dari famili Piperaceae. Suruhan memiliki daun yang menyerupai bentuk jantung serta memiliki sifat antibiotic, analgesic, anti inflamasi, dan diuretic.

Tumbuhan ini sering dimanfaatkan untuk obat herbal pereda sakit kepala akibat demam, obat sakit perut, dan obat luka bakar. Bisa juga untuk mencegah kanker, penyakit ginjal, katarak, dan infeksi pada mata.

 

Sumber : lindungihutan.com

No More Posts Available.

No more pages to load.