PT Timah Tbk Berdayakan Masyarakat di Lingkar Tambang Lewat Program Budidaya & Pertanian

oleh -248 Dilihat
Foto : istimewa.

KILASBABEL.COM – PT Timah Tbk melalui program tanggung jawab sosial (TJSL) Perusahaan terus berupaya untuk menggerakkan ekonomi masyarakat melalui berbagai sektor seperti pertanian dan budidaya perikanan.

Anggota holding Industri Pertambangan MIND ID, PT Timah Tbk memberdayakan masyarakat di lingkar tambang untuk mengelola potensi yang dimiliki daerah. Program pemberdayaan ini diantaranya ialah mendukung pengembangan usaha dan pelatihan bagi kelompok masyarakat.

Pada tahun 2023, PT Timah Tbk melaksanakan beberapa program di sektor pertanian dan budidaya untuk membantu peningkatan ekonomi masyarakat lingkar tambang. PT Timah Tbk juga melakukan pemberdayaan kelompok perempuan.

Program Budidaya yang dilakukan PT Timah Tbk diantaranya, Program Budaya Menawan (Budidaya Ayam Arab dan Merawang Berwawasan Lingkungan) di Desa Air Belo dan Desa Air Limau Kab. Bangka Barat. Melalui program Budaya Menawan PT Timah Tbk mengajak kelompok perempuan untuk bisa mendapatkan penghasilan.

Ketua Kelompok Wanita Limau Jaya Supiawati mengaku banyak manfaat yang diperoleh dalam mengembangkan usaha peternakan ayam arab ini.

“Selama belajar program Budaya Menawan PT Timah, banyak manfaat yang kami dapatkan kami belajar Budidaya ayam dan sudah ada penghasilan tambahan. Kalau sebelumnya kami hanya ibu rumah tangga biasa, tidak ada pendapatan, hanya tergantung pendapatan suami. Namun semenjak ada program ini, kami IRT sudah ada penghasilan tambahan untuk mensejahterakan keluarga kami,” ujarnya beberapa waktu lalu.

PT Timah Tbk juga melakukan budidaya ikan air tawar di Pemali, Kabupaten Bangka dan budidaya kakap dan siput isap di Desa Kobel, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun. PT Timah Tbk bersama Pokdakan Maju Bersama melaksanakan budidaya siput isap berdasarkan potensi lokal yang dimiliki.

Ketua Pokdakan Maju Bersama, Desa Sawang Laut Kecamatan, Kundur Barat Zulkifli menyampaikan, mereka sudah merasakan keberhasilan dari program budidaya ini di panen perdana mereka.

“Panen Perdana ini sekitar 20 kilo, sebenarnya ini masih lebih. Tapi kita coba batasi dulu supaya perkembangannya tetap terjaga dengan baik. Kami sudah merasa senang dan merasa bersyukur karena ini sudah bisa dibilang berhasil,” katanya.

Emiten Berkode TINS ini juga mendukung program budidaya Garam di Desa Padang, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur. PT Timah Tbk mnyerahkan bantuan untuk peningkatan produksi garam kelompok KUPS Mudong Garam Lestari.

Ketua Kube Garam Lestari Akhartoni mengatakan, bantuan PT Timah Tbk beberapa bulan lalu sangat bermanfaat dan berdampak langsung terhadap peningkatan produksi garam mereka.

Pasalnya, bantuan itu digunakan untuk memperbaiki bahkan menambah plot garam mereka untuk meningkatkan hasil produksi.

“Dari bantuan PT Timah Tbk tersebut dapat menunjang, perbaikan plastik di vlog-vlog yang bocor, pembelian sarana dan prasarana penunjang produksi garam serta pembuatan vlog-vlog garam yang baru,” kata Akhartoni.

Di Bangka Selatan, PT Timah Tbk juga mendukung sektor pertanian budidaya cabai untuk mendukung Pemerintah dalam mengatasi inflasi karena kenaikan harga cabai yang kerap terjadi. PT Timah Tbk memberikan pelatihan budidaya cabai bagi Gapoktan Sinar Baru Desa Paku.

PT Timah Tbk juga mendukung program budidaya nanas badau di Desa Badau, Kabupaten Belitung. Dimana PT Timah Tbk berkolaborasi dengan Kelompok Tani Aik Jelutung membudidayakan nanas di lahan bekas tambang. (SP)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.