Semarak Peringatan Bulan K3 Nasional di Wilayah Operasi PT Timah, Gelar Simulasi Hingga Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat

oleh -193 Dilihat
Foto : istimewa.

KILASBABEL.COM – PT Timah menggelar berbagai kegiatan dalam rangka peringatan Bulan K3 Nasional Tahun 2024. Kegiatan Bulan K3 Nasional dilaksanakan di masing-masing Wilayah Operasi (Wilasi) Perusahaan.

Salah satu kegiatan peringatan Bulan K3 yang dilaksanakan PT Timah yaitu Apel K3. Setelah digelar di dua Wilasi Bangka Utara dan Kundur, Wilasi Belitung dan Divisi Pengolahan dan Peleburan PT Timah juga menggelar Apel K3 pada Rabu (7/2/2024).

Wilasi Belitung melaksanakan Apel K3 di Halaman Gudang Bijih Timah Lenggang, Kabupaten Belitung Timur dan Divisi Pengolahan dan Peleburan menggelar Apel K3 di Halaman Unit Metalurgi Muntok, Kabupaten Bangka.

Apel K3 di masing-masing Wilayah Operasi ini turut diikuti Karyawan dan stakeholder di wilayah. Di Wilasi Belitung misalnya, Apel K3 juga dihadiri oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, dan UMKM Belitung Timur, Gustaf Pilandra.

Dalam Apel K3 ini, masing-masing pembina Apel menyampaikan pesan-pesan penting dari Direktur Management Risiko dan HSSE MIND ID tentang upaya meningkatkan keselamatan kerja, mencegah kecelakaan kerja dan membudayakan K3 dalam melaksanakan pekerjaan.

Selain menggelar Apel, wilayah operasi Belitung juga melaksanakan penandatangan Komitmen K3 tentang target zero fatality dan zero cidera berat, simulasi tanggap darurat Waspada Fatique, Pelayanan Kesehatan di Mobil Sehat dan Donor Darah.

Sedangkan di Divisi Pengolahan dan Peleburan PT Timah dalam Apel K3 ini memberikan penghargaan bagi para peserta lomba Bulan K3 seperti lomba Lomba 5 R, Lomba Poster Digital, dan lomba Video Safety Talk.

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, dan UMKM Belitung Timur, Gustaf Pilandra mengapresiasi PT Timah Tbk telah melaksanakan peringatan bulan K3 nasional Tahun 2024.

Ia menyampaikan Apel K3 bukan hanya seremonial saja. Melainkan untuk mengingatkan pentingnya keselamatan kerja.

“Apel Bulan K3 nasional bukan hanya upacara semata, tapi mengingatkan kita semua pentingnya keselamatan kerja terkait operasi dan produksi di PT Timah. Kita berharap dalam implementasinya Zero Accident saat bekerja di lapangan dapat diwujudkan,” katanya.

Ia melihat, penerapan K3 di PT Timah Wilayah Belitung sudah cukup baik. Untuk itu, Ia berharap PT Timah terus berkomitmen mengimplementasikan budaya K3 dalam operasi produksi perusahaan.

“Kita berharap tidak ada lagi kecelakaan kerja dalam produksi yang dilaksanakan PT Timah Tbk Tahun 2024,” harapnya. (SP)

No More Posts Available.

No more pages to load.