Presiden Jokowi Resmikan RS Batin Tikal TNI AD di Babel Secara Virtual

oleh -302 Dilihat
Foto : by Antara.

KILASBABEL.COM – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara virtual meresmikan Rumah Sakit Batin Tikal TNI Angkatan Darat di Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, guna meningkatkan pelayanan kesehatan kepada anggota TNI dan masyarakat.

“Hari ini Presiden Jokowi secara virtual sebanyak 21 RS TNI AD, AU, AL di Indonesia dan termasuk RS Batin Tikal diresmikan untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat,” kata Dandrem 045 Garuda Jaya Brigjen TNI Agustinus Dedy Prasetyo saat peresmian RS Batin Tikal di Pangkalpinang, Senin (19/2/2024).

Ia mengatakan RS Batin Tikal TNI AD di Kota Pangkalpinang berlantai empat dan dilengkapi peralatan kesehatan canggih, labortorium, alat radiologi, USG empat dimensi dan tiga dokter spesialis penyakit dalam, bedah dan kandungan serta dokter umum.

“RS Batin Tikal ini diambil dari nama Pahlawan Kota Pangkalpinang, Batin artinya jabatan seperti Depati dan Tikal nama pahlawan tersebut,” ujarnya.

Ia menyatakan rumah sakit ini dulunya merupakan RS bantuan dan telah menjadi rumah sakit tingkat empat yang dilengkapi peralatan kesehatan yang canggih tentunya memberikan peningkatan layanan kesehatan, baik kepada keluarga TNI dan masyarakat umum.

“Kehadiran rumah sakit ini tentunya akan menambah pelayanan kesehatan kepada seluruh masyarakat di Provinsi Kepulauan Babel khususnya Kota Pangkalpinang,” katanya.

Menurut dia RS Batin Tikal ini tentunya juga melayani masyarakat yang mengantongi BPJS Kesehatan.

“RS Batin Tikal ini memiliki tenaga kesehatan 110 orang dan kami juga akan menerima tenaga kesehatan, karena rumah sakit ini membutuhkan tenaga kesehatan yang banyak untuk melayani masyarakat di daerah ini,” katanya.

 

 

Sumber : Antara.

No More Posts Available.

No more pages to load.