Jelang Lebaran Produksi Kemplang dan Getas Meningkat

oleh -248 Dilihat
Iustrasi by detik.

KILASBABEL.COM – Rumah industri olahan makanan kebanjiran rezeki saat menjelang hari raya Idulfitri 1445 Hijriah. Seperti rumah industri yang memproduksi camilan keplang dan getas bermerek Tiga Merpati yang terletak di Lingkungan Pohin, Pemali, Kabupaten Bangka.

Suhianto pemilik rumah industri Tiga Merpati mengatakan, dalam momen hari raya Lebaran produksi kemplang dan getas meningkat hingga empat kali lipat.

“Dari sebelum bulan puasa kami sudah mulai tingkatkan produksi sampai sekarang meningkat terus,” ujar Suhianto atau yang lebih akrab disapa Aliong, Sabtu (30/3/2024).

Dikatakan Suhianto, pada momen lebaran ini yang paling diminati oleh konsumen yakni getas, karena biasanya untuk mengisi toples lebaran. Sedangkan untuk pemasaran, kemplang dan getas Tiga Merpati ini dijual di Bangka Belitung, Palembang, dan Jakarta.

“Walaupun ada kenaikan bahan-bahan seperti ikan, sagu, dan minyak goreng, namun untuk harga kempalng dan getas tidak mengalami kenaikan,” jelasnya.

Untuk harga getas harganya bervariasi mulai dari Rp60 ribu hingga Rp120 ribu per kilogram tergantung jenis ikannya. Sedangkan untuk kemplang dijual dari Rp80 ribu hingga Rp100 ribu per kilogramnya.

Sementara itu, Herni warga Parit Padang, Sungailiat, mengaku setiap jelang lebaran membeli getas langsung di rumah industri tersebut. Selain harganya lebih murah, rasanya juga lebih enak.

“Saya beli getas 3 kilogram buat lebaran, sekalian buat ngasih oleh-oleh karena ada saudara mau mudik. Saya sengaja beli sekarang takut nanti habis kalau mau mepet lebaran,” ujar Herni.

 

 

Sumber : rri.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.