Harga Bawang Merah di Pangkalpinang Masih “Ngegas”

oleh -490 Dilihat
Foto : ilustrasi. (net)

KILASBABEL.COM – Harga bawang merah di Pasar Induk Kota Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, hingga saat ini masih tinggi.

Salah seorang pedagang, di Pasar Induk Kota Pangkalpinang, Tari mengatakan, ia menjual bawang merah di kisaran harga Rp 65 hingga Rp70 ribu perkilogram.

“Bawang merah ini mahal, naik Rp60-75 dari habis lebaran sampai sekarang,” kata Tari, Rabu (1/5/2024).

Tari mengaku, bawang merah ini belum ada penurunan bahkan mengalami kenaikan harga.

“Saat ini pembeli juga ngurang, karena mahal biasa orang pakai bawang yang besar itu,” katanya.

Selain bawang merah, diakui Tari, harga cabai rawit (kecil) juga merangkak naik di kisaran Rp80-100 ribu sebelumnya Rp60 ribu perkilogram, sementara cabai besar atau cabai keriting Rp75 ribu sebelum Rp40 ribu perkilogram.

“Cuma cabai dan bawang merah itu mahal , bawang ini kan bahan pokok utama,” ucapnya.

Salah seorang pembeli, Tuti mengaku membeli bawang merah Rp62 ribu perkilogram. Menyikapi mahalnya harga ia terpaksa harus mengurangi jumlah pembelian.

“Biasanya beli sekilo sekarang setengah kilo atau 5 ons,” kara Tuti.

 

 

Sumber : rri.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.