Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia Melaju ke Final Uber Cup 2024

oleh -228 Dilihat
Foto : net.

KILASBABEL.COM –  Tim bulutangkis putri Indonesia akhirnya menembus babak final Uber Cup 2024 dengan sukses.

Kesuksesan Ini merupakan momen bersejarah bagi tim bulutangkis putri Indonesia lantaran berhasil mencapai final Uber Cup 2024.

Pasalnya, tim bulutangkis putri Indonesia terakhir kali masuk final Uber Cup 16 tahun silam atau pada 2008 di Jakarta.

Berkat kontribusi pemain-pemain muda yang berbakat, tim uber Indonesia berhasil mengalahkan Korea Selatan di semifinal Uber Cup 2024.

Tim bulutangkis putri Indonesia mampu menumbangkan juara bertahan Korea Selatan yang tidak menurunkan pemain andalan tunggal putri mereka, An Se-young.

Meski demikian, para srikandi merah putih harus melewati lima pertandingan sengit untuk mendapatkan tiket ke final.

Dalam laga perdana, Gregoria Mariska Tunjung berhasil membawa Indonesia unggul 1-0 atas tim bulu tangkis putri Korea Selatan.

Gregoria, yang akrab disapa Jorji ini berhasil mengalahkan tunggal putri pertama Korea Selatan, Sim Yu-jin dengan skor 21-15, 21-13, di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Cina.

Namun demikian, Indonesia harus mengakui keunggulan Korea Selatan pada partai kedua dan membuat Korsel menyamakan skor jadi 1-1.

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kalah dari pasangan nomor dua dunia Baek Ha-na/Lee So-hee dalam straight game (6-21, 18-21).

Tim Uber Indonesia kembali menang lagi di partai ketiga berkat Ester Nurumi Tri Wardoyo yang mengalahkan Kim Ga-ram dari Korea Selatan.

Ester memenangkan pertandingan rubber game setelah bertarung selama 67 menit dengan skor 20-22, 21-16, dan 21-12.

Pada pertandingan keempat, Korsel sekali lagi berhasil menyamakan skor melalui nomor ganda.

Pasangan kedua Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, kalah dari Jeong Na-eun/Kong Hee-yong dengan skor 15-21, 14-21.

Dengan demikian, pertandingan harus dilanjutkan ke pertandingan kelima atau penentuan untuk lolos ke final. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.