KILASBABEL.COM – Menjelang puncak haji pada 16 Juni atau 9 Zulhijjah, jemaah Calon Haji (JCH) Indonesia memadati kawasan Makkah, Arab Saudi. Kondisi Masjidil Haram pun semakin ramai.
Hingga hari ke-empat kedatangan jemaah dari Madinah ke Makkah, para jemaah telah menempati hotel yang tersebar di lima wilayah. Wilayah Syisyah (4 sektor), Raudhah (1 sektor), Jarwal (3 sektor), Misfalah (2 sektor) dan Rey Bakhsy (1 sektor).
“Pelayanan Bus Sholawat kita pastikan mengangkut seluruh pergerakan jemaah ke Masjidil Haram, terutama saat salat 5 waktu. Jemaah akan dilayani 24 jam,” kata Mujib, Jumat (24/5/2024).
Mujib mengatakan, moda transportasi bus salawat akan terkoneksi dengan 70 halte yang disiapkan di dekat 170 hotel. Tempat para jemaah haji menginap yang berada di lima wilayah tersebut.
Bus-bus tersebut bakal melayani jemaah dari hotel masing-masing dengan pemberhentian di dua terminal dekat Masjidil Haram. Yakni Terminal Shib Amir di sebelah utara Masjidil Haram dan Terminal Jiad di sebelah selatan Masjidil Haram.
Dua terminal ini memang dipakai untuk titik pemberhentian jemaah Indonesia. Untuk Shib Amir ini menjadi titik akhir pemberhentian bagi jemaah dari wilayah Syisyah, Raudhah dan Jarwal.
“Alhamdulillah, semua berjalan lancar. Seluruh jemaah tiba dalam keadaan baik dan sehat,” katanya saat penyambutan jemaah haji di Bandara KAAIA.
Sementara, pantauan di lokasi hotel, mereka tiba langsung memakai ihram dan hari ini juga bakal menjalani ibadah umrah wajib. Salah satu jemaah, Saleh Jaid mengaku senang telah tiba dengan lancar di hotel, walaupun pemberangkatan sempat terlambat sebentar.
Kepala Daerah Kerja (Kadaker) Bandara Abdillah mengatakan kedatangan jemaah haji gelombang 2 hari ini berjalan lancar. “Jemaah datang ke bandara kemudian langsung naik bus, tidak banyak waktu untuk jemaah mengenakan pakaian ihram di bandara,” katanya.
Kepada jemaah, Abdillah mengimbau untuk mengenakan pakaian ihram mulai dari embarkasi karena keterbatasan waktu. Yang diberikan oleh otoritas bandara termasuk Kementerian Haji selama di KAAIA Jeddah.
Sumber : rri.co.id