KILASBABEL.COM – Indonesia berhasil memastikan satu tempat di final All England 2025. Dua ganda putra Tanah Air, Sabar Karyaman/Moh Reza Aphlevi dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan saling berhadapan di semifinal, Sabtu (15/3/2025).
Sabar/Reza sendiri melangkah ke semifinal All England 2025 usai menumbangkan utusan Taiwan, Liu Kuang Heng/Yang Po Han. Laga dimenangkan dua gim langsung dengan skor 21-11 dan 21-17.
Jejak manis Sabar/Reza diikuti Leo/Bagas. Mereka lolos ke semifinal usai susah payah kalahkan unggulan kedelapan asal Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan dengan skor 21-11, 20-22, dan 22-20.
Pada babak semifinal, Sabar/Reza dan Leo/Bagas akan saling berhadapan untuk perebutkan tiket final All England 2025. Duel ini dipastikan berjalan sengit.
Pertandingan babak semifinal akan berlangsung dalam dua sesi yakni sesi pertama mulai pukul 16.30 WIB. Serta sesi kedua mulai Minggu (16/3/2025) pukul 00.00 WIB.
Sabar/Reza dan Leo/Bagas baru akan bertanding di sesi kedua. Perang saudara dipastikan akan berlangsung sengit setelah kedua pasangan sudah saling bertemu sebanyak dua kali pada tahun lalu.
Hasilnya, Sabar/Reza dan Leo/Bagas berhasil saling mengalahkan satu sama lain. “Sangat senang bisa kembali ke semifinal All England dan pertama kali sama Leo,” kata Bagas dilansir dari keterangan resmi PBSI, Sabtu (15/3/2025).
“Rekor pertemuan kami dengan Sabar/Reza adalah 1-1 dan besok akan jadi pertandingan yang seru dan menarik. Kami akan pelajari lagi permainan mereka,” ucapnya menambahkan.
Ini adalah pertemuan ketiga Leo/Bagas vs Sabar/Reza. Sebelumnya, Sabar/Reza berhasil menang di semifinal Hong Kong Open 2024. Sementara Leo/Bagas menang di babak 16 besar Japan Open 2024.
Dengan ini, Indonesia dipastikan punya satu wakil di sektor ganda putra pada babak final All England 2025. Baik Sabar/Reza atau Leo/Bagas diharapkan mampu melanjutkan tradisi juara ganda putra Indonesia di All England.
Pada sektor ganda putra sendiri, Indonesia juara 2 musim beruntun di All England. Gelar itu diraih oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada 2023 dan 2024.
Berikut Jadwal Semifinal All England 2025:
Sabtu, 15 Maret 2025
Court 1
Match 8 – Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. (*)





