Peringati Hari Bumi 2025, Kepala DLH Pangkalpinang Ajak Masyarakat Rawat Bumi Secara Berkelanjutan

oleh -35 Dilihat

KILASBABEL.COM, PANGKALPINANG – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pangkalpinang, Bartholomeus Suharto mewakili Pj (Penjabat) Wali Kota Pangkalpinang hadir dalam kegiatan Peringatan Hari Bumi tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pangkalpinang di Raudhatul Athfal (RA) Perwanida III Kelurahan Bacang Kecamatan Bukit Intan Kota Pangkalpinang pada Selasa, (22/4/2025).

Kegiatan peringatan Hari Bumi 2025 kali ini dilakukan dengan menanam Pohon Matoa di halaman yang ada pada RA Perwanida III tersebut.

Dalam sambutannya, Suharto mengungkapkan bahwa dirinya merasa senang karena masih ada elemen masyarakat dan lembaga yang peduli terhadap bumi dengan cara melakukan kegiatan menanam pohon bersama.

“Selamat Hari Bumi 2025, hari ini saya merasa senang, tentunya dengan saya merasa senang Pak Pj Wali Kota Pangkalpinang tentu juga pasti merasa senang, karena masih ada lembaga dan elemen masyarakat yang peduli dengan bumi hari ini dengan cara melakukan kegiatan menanam pohon matoa disini hari ini,” ungkapnya.

Menurut Suharto, saat ini masih banyak orang yang melupakan peringatan Hari Bumi, sementara satu hari sebelumnya masyarakat Indonesia baru saja memperingati Hari Kartini, namun berbeda dengan peringatan Hari Bumi masih banyak yang lupa akan hal tersebut.

“Masih banyak orang yang melupakan hari ini merupakan peringatan Hari Bumi, berbeda dengan kemarin masih banyak yang ingat bahwa kemarin merupakan Hari Kartini,” sebutnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Pangkalpinang saat memberikan sambutan pada kegiatan peringatan Hari Bumi 2025 oleh Kemenag Kota Pangkalpinang.(Foto/Nugraha)

Untuk itu, Suharto pun mengingatkan bahwa pentingnya kemampuan untuk merawat bumi secara berkelanjutan, tidak hanya dilakukan hanya pada saat peringatan Hari Bumi itu saja.

Dirinya berharap masyarakat bisa terus untuk merawat bumi secara berkelanjutan karena hal tersebut merupakan tanggung jawab bersama seluruh manusia yang ada di bumi itu sendiri.

“Tema Hari Bumi kali ini adalah Kekuatan Kita, Planet Kita. Kemampuan kita untuk merawat bumi harus dilaksanakan secara berkelanjutan, tidak hanya pada hari ini saja. Ini merupakan tanggung jawab kita semua dan seluruh manusia yang ada di bumi ini,” jelasnya.

Peringatan Hari Bumi tahun 2025 ini membuat dirinya sedih, hal tersebut dikarenakan kondisi kota Pangkalpinang yang dilanda banjir akibat hujan deras satu hari sebelumnya.

Dirinya berharap masalah banjir tersebut cepat terselesaikan dan akan ada solusi untuk masalah banjir di kota Pangkalpinang tersebut.

“Peringatan Hari Bumi tahun ini saya merasa sedih karena pada detik ini pun masih ada rumah saudara kita yang terdampak banjir akibat hujan kemarin. Di kecamatan Taman Sari dekat dengan kolong kacang pedang masih terendam air hingga tadi pagi. Kita berdoa semoga segera surut dan segera terselesaikan, mudah-mudahan nanti ada solusi untuk masalah ini,” pungkasnya.(nuggi3)

No More Posts Available.

No more pages to load.