Aduh! Di Piala Asia Timnas Wanita Indonesia Dihajar Australia 18-0

oleh -155 Dilihat

KILAS BABEL.COM – Rekor kekalahan terbesar Timnas Indonesia Putri di Piala Asia Wanita 2022 pecah di India. Melawan Australia, Garuda Pertiwi takluk dengan skor 0-18, Jumat (21/1).

Sebelumnya rekor kekalahan terbesar Indonesia adalah takluk 0-11 dari Jepang dalam Piala Asia Wanita 1989. Dalam laga pada 19 Desember 1989 di Mong Kok, Hong Kong itu Timnas Putri jadi bulan-bulanan.

Kekalahan kali ini mematahkan rekor sebelumnya, yakni pada edisi 1981. Pada 11 Juni itu Timnas Putri takluk 0-10 dari Taiwan. Rekor kekalahan terbesar lainnya adalah takluk 0-9 dari China pada 1986.

Australia melesakkan sembilan gol pada babak pertama, lewat Samantha Kerr (9′, 11′, dan 26′), Caitlin Foord (14′), Mary Fowler (17′), Hayley Raso (24′), Ellie Carpenter (34′), Emily van Egmond (39′).

Pada babak kedua sembilan gol kembali tercipta. Kali ini gol tercipta lewat Carpenter (49′), Kerr (54′), Van Egmond (57′, 58′, dan 69′), Kyah Simon (67′ dan 71′), Aivi Luik (78′), serta Raso (88′).

Dengan kata lain ada Sam Kerr menjadi top skor sementara Piala Asia Wanita 2022 dengan lima gol. Pemain Australia lainnya yang tampil subur adalah Van Egmond dengan empat gol.

Adapun rekor kekalahan terbesar di sepanjang sejarah Piala Asia Wanita adalah 0-21. Itu terjadi dalam pertandingan China melawan Filipina pada 1995 dan Jepang melawan Guam pada 1997.

Kekalahan dari The Matildas itu sekaligus memecahkan rekor kekalahan terbesar Timnas Putri di sepanjang sejarah. Sebelumnya kekalahan terbesar Indonesia adalah takluk 0-14 dari Vietnam pada 2011. (bond)

Foto : PSSI

Editor : Leona

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.